Sabtu, 19 Maret 2011

Tum Bang Anak Sehat

Materi 1; Pendahuluan
TUMBUH KEMBANG ANAK SEHAT
Oleh: dr. Artineke A. Muhir

Istilah tumbuh kembang sebenarnya mencakup dua peristiwa yang sifatnya berbeda, tetapi saling berkaitan dan sulit dipisahkan, yaitu pertumbuhan dan perkembangan.

·     Pertumbuhan berkaitan dengan masalah perubahan dalam besar, jumlah, atau ukuran, yang bisa diukur dengan ukuran berat (gram, kilogram) dan ukuran panjang (cm, meter).
·     
      Sedangkan perkembangan adalah bertambahnya kemampuan dalam struktur dan fungsi tubuh yang lebih kompleks dari seluruh bagian tubuh sehingga masing-masing dapat memenuhi fungsinya. Termasuk juga perkembangan emosi, intelektual dan tingkah laku sebagai hasil berinteraksi dengan lingkungannya.

Secara umum terdapat dua faktor utama yang mempengaruhi tumbuh kembang anak, yaitu:

1. Faktor genetik
Faktor genetik ini yang menentukan sifat bawaan anak tersebut.
Kemampuan anak merupakan ciri-ciri yang khas yang diturunkan dari orang tuanya.

2. Faktor lingkungan
Yang dimaksud lingkungan yaitu suasana di mana anak itu berada.
Dalam hal ini lingkungan berfungsi sebagai penyedia kebutuhan dasar anak untuk tumbuh kembang sejak dalam kandungan sampai dewasa. Lingkungan yang baik akan menunjang tumbuh kembang anak, sebaliknya lingkungan yang kurang baik akan menghambat tumbuh kembangnya.

Kebutuhan dasar anak untuk tumbuh kembang, secara umum dibagi menjadi 3 kebutuhan dasar yaitu:
1. Kebutuhan fisik-biomedis (”ASUH”)
   Meliputi:
                     - pangan/gizi
                     - perawatan kesehatan dasar: imunisasi, pemberian ASI, penimbangan yang teratur,                 pengobatan
                     - pemukiman yang layak
                     - kebersihan perseorangan, sanitasi lingkungan
                    - pakaian
                    - rekreasi, kesegaran jasmani

2. Kebutuhan emosi/kasih sayang (”ASIH”)
     Kasih sayang dari orang tua akan menciptakan ikatan yang erat dan kepercayaan dasar untuk       menjamin tumbuh kembang yang selaras baik fisik, mental, atau psikososial.

3. Kebutuhan akan stimulasi mental (”ASAH”)
   Stimulasi mental mengembangkan perkembangan kecerdasan, kemandirian, kreativitas, agama, kepribadian, moral-etika, produktivitas dan sebagainya.

Anak yang mendapat ASUH, ASIH, dan ASAH yang memadai akan mengalami tumbuh kembang yang optimal sesuai dengan potensi genetik yang dimilikinya.

***

KIDZONE Plus
Senin, 21 Maret 2011

Tidak ada komentar: