Jumat, 06 Agustus 2010

Akhir Ramadhanku yang pilu :(


Ramadhan jaga di Rumah Sakit? Ini mesti dilewati, bila kita sedang coass, fase yang tak terelakkan. Diserbu pasien UGD pas jaga di Bedah bulan Ramdhan. Atau terkantuk-kantuk menunggu kelahiran seorang bayi bersama para Senior di VK padahal sebentar lagi imsyak tiba, sungguh kenangan yang indah bila dikenang kini.

Tapi diatas semua pengalaman itu, ada satu kenangan Ramadhan saat aku coass yang sangat membekas, bahkan tiap mengingatnya aku seolah masih merasakan dekapan detik-detik penuh perjuangan itu. Aku masih merekamnya dengan sangat lekat. Sepuluh malam terakhir, saat saudara yang lain khusyuk i’tikaf aku stase di Anestesi, sepanjangan siang sudah ada 2 operasi yang harus kami ikuti. Maka kala jam 4 sore ada operasi lagi tak ayal harus tetap kami dampingi, dan ini giliranku. Kali ini operasi besar, tak bisa ditunda, korban kecelakaan, bedah syaraf. Aku sudah membawa persiapan berbuka ala kadarnya. Do’aku semoga isya selesai. Tapi apa dinyana. Perdarahan berulang. Sampai lewat tengah malam operasi belum juga ada tanda-tanda usai. Tak mungkin digantikan, karena 2 teman jaga ku yang lain sudah ikut operasi berikutnya. Sungguh, baru kali ini aku merasa begitu kelaparan, dingin memperberat rasa ini. AC di kamar operasi yang menggigit. Aku terkantuk-kantuk menahan lapar. Entah sudah berapa jam berlalu, akhirnya selesai juga.

Duch senangnya. Setengah berlari aku menuju kantin Rumah Sakit. Berlari ketar-ketir melawan segenap rasa. Kantin ramai. Aku tak begitu tertarik, tujuanku cuma satu, pesan makanan. Betapa terkejutnya, belum lagi kesampaian terdengar adzan. Apa lagi kalu bukan Adzan subuh. Gemetar dan berkunang-kunang penglihatanku, terlebih membayangkan aku sudah harus puasa lagi tampa buka dengan nasi dan tak ada yang namanya sahur, hiks.... Akhir Ramadhan yang penuh nestapa, boro-boro i’thikaf.

*** 

just fiksi, syukurnya ini bukan pengalamanku pribadi
tadinya mau ikut "Lomba Cerpen 200 kata", tapi kok ndak PD, wong yang lain apik-apik, ntar lah kalu dapet ide kreatif lain sebelum tanggal 31 Agustus :D

Tidak ada komentar: