Ba'da Ashar, hujan deras yang menawan
mengundang hasrat anak-anakku untuk mandi hujan.
"Ummi....mandi hujan ya !!!"
Yunda mulai mewakili.
"Iya miii...telfonin Abi dong,
Abi dah janji lho mau mandi hujan bareng"
Akang tak mau kalah menimpali.
Hmm....betul, Abi memeng ada janji mau mandi hujan bareng anak-anak.
Segera kutelf, ternyata lagi menunggu sidang, asli tak bisa kali ini
Tapi sungguh.....
tak mengurungkan niat Yanda dan Akang untuk mandi hujan.
Hujan yang deras namun indah,
akupun tak ada alasan melarang mereka
Mandilah Nak....
GPL ya....
Riang.....
Seruuuu....
Seeeeegeeeeerrrrrrrrrrrr......
Penuh sensasiii......
Mandi hujan memang menghadirkan sensasi tersendiri,
hampir semua anak menyukainya.
Walau tak semua orangtua mengizinkan anaknya
untuk mandi hujan, dengan beragam alasan
untuk mandi hujan, dengan beragam alasan
Awalnya aku termasuk yang tak begitu antusias dengan 'acara' ini,
mengingat kedua anakku ada bakat Ashma sepertiku,
namun semakin usia mereka melampaui >4 tahun
aku seolah berdamai dengan kekhawatiranku
Dulu waktu kecil aku sering dilarang mandi hujan
karena suka kambuh Ashma setelah mandi hujan
sementara mau berobat dokter tak selalu ada
ini tak berlaku untuk anak-anakku
Dokter mereka selalu siap
Kalaulah ada yang harus diperhatikan adalah:
- hujan tak disertai badai, angin kencang, petir menyambar dan fenomena alam sejenisnya :)
- ada batas waktu yang disepakati*meski tak selalu efektif
- hujannya bukan hujan gerimis alias hujan kecil apalagi hujan panas
entah sampai berapa lama melampaui menit-menit yang disepakati
biarlah.....
sakitkan bukan milik hujan
toch....mereka begitu menikmatinya Susu hangat menyambut mereka
Untuk anak-anakku ini mandi hujan yang kesekian,
tapi selalu menghadirkan suasana gembira yang menyengat.
Yang pasti baru kali ini diabadikan foto-fotonya,
meski tak begitu memuaskan,
pas kamera lagi tak ada dirumah
Dan mereka masih menyimpan harap,
besok-besok bisa mandi hujan (lagi) bareng Abi.
***
hujan deras dipetang kamis, 03 juni 2010
irigasi, GIP blok B7, pakjo
Tidak ada komentar:
Posting Komentar